Palawijakuhijau - Berikut ini adalah manfaat dari buah alpukat :
1.Mempercepat Penyerapan Nutrisi
Berdasarkan sebuah penelitian yang dilakukan beberapa tahun lalu
terungkap kabar bahwa nutrisi tertentu yang masuk ke tubuh dapat diserap
lebih baik, cepat dan jauh lebih efektif bila dimakan berbarengan
dengan buah alpukat.
Sebagai pembuktian, dilakukan lagi sebuah riset untuk memastikan
kebenaran hal tersebut. Dua orang memakan salad yang salah satunya
dimasukkan alpukat sementara satunya lagi tidak, setelah dicek ternyata
benar satu orang yang makan salad yang di dalamnya terdapat alpukat
membantu penyerapan nutrisi lima kali lebih baik ketimbang yang tidak.
2. Menjaga Kesehatan Mata
Kandungan lutein dalam buah alpukat merupakan kadar lutein terbanyak
dibanding buah-buahan lain yang sama-sama memiliki keistimewaan dalam
menopang kesehatan manusia.
Lutein adalah bagian dari karotenoid yang secara alami diproduksi di
kloroplas dan chromoplasts tanaman. Lutein bertanggung jawab untuk
menjaga kesehatan daya penglihatan manusia. Penelitian juga menunjukkan
bahwa tingginya kadar lutein dalam alpukat dapat mengecilkan risiko
kelainan pada mata khususnya degenerasi makula dan katarak.
3. Menghambat Pertumbuhan Sel Kanker
Menurut dokter, dalam tubuh setiap manusia terdapat sel kanker yang
suatu saat bisa tumbuh, tergantung kondisi kesehatan tubuh masing-masing
dan bagaimana cara seseorang memelihara kondisi kesehatan tersebut
tetap stabil.
Sementara kaitannya dengan buah alpukat adalah dengan bantuan beberapa
senyawa yang terkandung di dalamnya mampu menghambat sel kanker serta
mencari sel kanker yang baru timbul dan begitu ditemukan langsung
dihancurkan tanpa memberikan dampak buruk terhadap sel-sel kesehatan
aktif lainnya.
4. Menurunkan Kadar Kolesterol
Penyakit seperti,Xanthomas
dan gagal jantung adalah jenis penyakit yang akan menjangkiti seseorang
jika kadar kolesterol jahat dalam tubuhnya melebihi jumlah HDL
(kolesterol baik).
5. Sumber Glutathione Antioksidan
Glutathione atau disingkat GSH merupakan ibu dari segala jenis
antioksidan. Sel-sel di dalam tubuh sangat menaruh harapan pada kinerja
master antioxidant ini. Salah satu manfaat dari GSH adalah anti-aging
dengan cara meningkatkan kandungan kolagen dalam tubuh, terutama pada
kulit, sehingga meminimalisir timbulnya kerutan pada wajah dan bagian
tubuh lain.
Dikutip dari situs Merdeka, alpukat merupakan salah satu buah dari deretan sumber utama glutathione. Nama lain yang hadir adalah asparagus, bayam, dan sayur brokoli. Semua buah dan sayur segar dapat meningkatkan kadar glutathione, khususnya sayuran seperti kubis, tauge, dan kubis. Anda juga bisa melakukan mixing nutrition untuk mendapatkan glutathione lebih maksimal. Misalnya, dengan menikmati makan malam dengan salad sayur, telur, dan jus alpukat.
6. Mengandung Potassium
Potassium tergolong ke dalam mineral yang dimanfaatkan oleh saraf otonom pengontrol detak jantung, fungsi otak, dan proses fisiologis penting lain. Buah yang digadang-gadang mengandung potassium selama ini adalah buah pisang, tetapi fakta membuktikan bahwasanya alpukat ternyata lebih banyak mengandung potassium daripada pisang. Sekitar dua kali lipat (975 mg) lebih banyak kandungan potassium buah alpukat dibanding pisang.Khasiat buah alpukat karena potassium tingginya antara lain:
- Menurunkan tekanan darah tinggi
- Membantu mengurangi rasa nyeri otot akibat latihan atau olahraga, seperti lari jarak jauh dan fitness
- Memelihara kestabilan cairan, elektrolit, dan asam basa di dalam tubuh
Comments
Post a Comment